klikwartaku.com
Beranda Nasional Kemkomdigi Tegaskan Pentingnya Ketahanan Siber dan AI Berbasis Nilai Kebangsaan

Kemkomdigi Tegaskan Pentingnya Ketahanan Siber dan AI Berbasis Nilai Kebangsaan

Ilustrasi AI

KLIKWARTAKU – Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) kembali menegaskan komitmennya untuk memperkuat ketahanan siber sekaligus memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan (AI) secara bertanggung jawab dan berlandaskan nilai-nilai kebangsaan.

Sekjen Kemkomdigi, Ismail, menyampaikan bahwa digitalisasi bukan hanya soal teknologi, tapi juga fondasi penting agar bangsa bisa bertahan dan beradaptasi di era penuh tantangan ini.

“Ketahanan itu kemampuan kita untuk menghadapi dan bertahan dari perubahan atau ancaman,” ujar Ismail.

Menurutnya, meski teknologi membawa banyak kemudahan, ada juga risiko seperti serangan siber dan perubahan nilai budaya yang harus diwaspadai. Oleh karena itu, manfaat teknologi hanya akan maksimal jika diimbangi dengan kesadaran akan etika, budaya, dan nilai kebangsaan.

Pemerintah berperan sebagai pengorkestra yang menyatukan berbagai pihak agar inovasi berkembang tanpa mengorbankan nilai-nilai bangsa. Salah satu contohnya adalah kebijakan sandboxing yang sukses diterapkan dalam sistem pembayaran digital QRIS.

Ismail mengajak semua pihak untuk mendorong transformasi digital yang tidak hanya cepat dan efisien, tapi juga mampu memperkuat martabat dan kedaulatan bangsa.

“Mari kita bangun Indonesia digital yang kuat, berlandaskan persatuan dan kemajuan,” tutupnya.

KlikWartaku.Com Gak Cuma Cepat Tapi Tepat

Homepage
Bagikan:

Iklan