klikwartaku.com
Beranda Nasional Refleksi Tahun Baru Hijriyah, Cholil Nafis: Paling Mahal dalam Hidup adalah Waktu

Refleksi Tahun Baru Hijriyah, Cholil Nafis: Paling Mahal dalam Hidup adalah Waktu

KH. Cholil Nafis

KLIKWARTAKU – Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah, KH Cholil Nafis, mengajak umat Islam menyambut Tahun Baru Hijriyah 1447 dengan semangat hijrah untuk memperbaiki diri dan berbenah menuju kebaikan.

Menurut Kiai Cholil, pergantian tahun baru Islam mengingatkan pada hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Makkah ke Madinah, yang menjadi simbol penting bagi perubahan positif dalam hidup.

“Hari ini harus lebih baik dari kemarin, dan besok harus lebih baik dari hari ini,” tegasnya, Jumat 27 Juni 2025.

Kiai Cholil juga menekankan pentingnya memanfaatkan waktu dengan baik untuk mendekatkan diri kepada Allah dan memberi manfaat kepada sesama.

Ia mendorong umat Islam membuat resolusi kebaikan di tahun baru ini sebagai langkah memperbaiki diri dan belajar dari pengalaman sebelumnya.

“Kegagalan tahun lalu jadi pelajaran, dan kita tingkatkan capaian positif ke depan,” ujarnya.

Di akhir, Kiai Cholil berdoa agar seluruh umat Islam selalu dalam lindungan Allah SWT dan istiqomah dalam perbaikan diri.

KlikWartaku.Com Gak Cuma Cepat Tapi Tepat

Homepage
Bagikan:

Iklan